Headlines News :
Home » » Inter Larang Kovacic Main di Piala Dunia U-20

Inter Larang Kovacic Main di Piala Dunia U-20

Written By Japrax on Minggu, 05 Mei 2013 | 17.20



Internazionale dilaporkan melarang Mateo Kovacic untuk pergi membela tim nasional Kroasia U-20 di ajang Piala Dunia U-20 yang akan dihelat dalam rentang 21 Juni sampai 13 Juli 2013, di Turki.

Mateo Kovacic memang telah menorehkan dua caps di tim nasional Kroasia senior pada 2013. Namun, dengan usianya yang baru 18 tahun, maka ia dipastikan dapat menjadi pemain andalan timnas Kroasia U-20 di Piala Dunia U-20 nanti.

Namun, Direktur Olah Raga Internazionale, Marco Branca, dikabarkan telah mengirim surat kepada Federasi Sepak Bola Korasia, terkait larangan pemanggilan Kovacic untuk membela Kroasia U-21 d turnamen yang akan dihelat di Turki dari 21 Juni sampai 13 Juli 2013 itu.

"Kovacic masih membutuhkan waktu untuk menyatu dengan tim, sehingga menjadi sangat penting untuknya mengikuti latihan pra-musim bersama skuad," tulis Branca.

"Musim panas ini merupakan momen penting untuk pertumbuhan karier profesionalnya, yang sangat penting untuk kami dan anda."

Mateo Kovacic didatangkan Internazionale dari Dinamo Zagreb dengan transfer senilai 12 juta Euro pada jendela transfer musim panas 2013. Penampilan ciamik Kovacic pada paruh kedua 2012/13 membuat dirinya digadang-gadang sebagai 'The Next Zvonimir Boban' dan akan menjadi pemain masa depan Inter.

Pihak Kroasia pun memahami situasi yang sedang di hadapi Inter menyusul banyak nya pilar tim yang cedera dan tenaga Kovacic sangat dibutuhkan Inter saat ini.
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Jangan Lupa Follow Us Interisti

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Inter Milan Indonesia - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger