Beberapa media di Italia kemarin telah menulis bahwa pelatih Rafael Benitez telah dipecat. Pemecatan itu berawal dari perseteruan pelatih asal Spanyol itu dengan Presiden Inter Milan, Massimo Moratti.
La Gazzetta dello Sport misalnya, kemarin menurunkan laporan di headline bahwa “Benitez is out”. Dalam isi beritanya, media itu mengklaim Luciano Spalletti sebagai penggantinya.
Laporan itu berdasarkan ultimatum Benitez kepada Moratti. Pelatih berusia 50 tahun itu sebelumnya menyodorkan tiga permintaan usai mengantarkan Inter juara Piala Dunia Antarklub.
Menanggapi isu yang beredar tentang pemecatan dirinya, dalam wawancara dengan radio Spanyol Onda Cero, Benitez dengan tegas membantah isu tersebut.
"Inter tidak memecat saya. Banyak orang yang menelepon saya setelah melihat berita di koran-koran dan mereka bertanya apakan benar saya dipecat," kata Benitez.
"Lalu saya katakan, berita itu tidak benar. Saya terkejut karena itu bukan fakta yang sebenarnya," tambahnya.
Benitez menambahkan, dirinya saat ini sedang berlibur untuk istirahat. Sebab, dalam satu bulan terakhir ini ia sering dikabarkan negatif.
"Saya memang bukan bos di klub. Tapi selama saya di sini, saya akan bekerja semaksimal mungkin karena kami harus terus menang," tegasnya.
arenabola.com
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !