Milan - Diyakini akan meninggalkan Real Madrid di akhir musim, Jose Mourinho dispekulasikan kembali ke Inter Milan. Meski begitu, Luis Figo percaya bahwa Mourinho tidak akan 'pulang' di musim panas ini.
Meski cuma dua tahun menukangi Nerazzurri, Mourinho sampai sekarang masih dicintai publik Giuseppe Meazza. The Special One sukses mempersembahkan sederet piala, termasuk torehan Treble di 2010.
Sejak ditinggal Mou, Inter pun mengalami penurunan. Setelah finis runner-up di 2010/11, Diego Milito dkk. terdepak dari papan atas dengan finis keenam di musim berikutnya. Sedangkan kini, Inter bertengger di urutan keenam dan tipis bisa berlaga di Liga Champions musim depan.
Kabarnya, Inter berniat mengganti Andrea Stramaccioni dan meyakinkan Mourinho supaya mau kembali. Namun, Mourinho juga menjadi incaran klub lamanya, Chelsea bahkan belakangan digosipkan sudah ada kesepakatan.
Figo, ambassador Inter, meyakini bahwa Mourinho tidak akan kembali di musim panas nanti kendati ia berharap kompatriotnya itu tetap bertahan di Madrid.
"Mustahil hal itu (Mourinho kembali) terjadi untuk sekarang," papar mantan pesepakbola internasional Portugal itu kepada COPE yang dilansir Football Italia.
"Fans memang menginginkan dia karena dia meninggalkan kesan bagus di Inter tapi kembalinya dia untuk kedua kali tidak selalu bisa sebaik yang pertama."
"Jika dia meninggalkan Real di musim panas ini itu karena dia menginginkannya, tapi saya sebagai fans Madrid, saya berharap dia akan bertahan," tambah Figo.
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !