Setelah empat tahun menukangi Barca, Guardiola baru saja mengumumkan pengunduran dirinya. Dia akan pergi pada akhir musim dan posisinya akan digantikan oleh Tito Vilanova.
Inter, yang beberapa waktu lalu sempat dikabarkan ingin memakai jasa Guardiola, tak merasa diuntungkan dengan mundurnya pria berumur 41 tahun itu dari Barca. Kubu Nerazzurri masih ingin memberi kesempatan kepada Stramaccioni untuk membuktikan diri. Apalagi, mereka juga tahu bahwa Guardiola kemungkinan besar akan rehat dari dunia kepelatihan untuk sementara waktu.
"Saya pikir Guardiola akan beristirahat," ucap Presiden Inter, Massimo Moratti, seperti dilansir Football Italia.
"Untuk masa depan saya cuma memikirkan soal Stramaccioni, yang sudah bekerja dengan sangat baik. Melawan Cagliari dan Fiorentina, meski hasilnya tak terlalu baik, dia punya keberanian dan itulah yang sama sekali tak saya sesali," tegasnya.
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !