Beritabola.com Milan - Wesley Sneijder masih ramai dikaitkan dengan raksasa Inggris, Manchester United. Tetapi Luca Castellazzi mengklaim bahwa rekan se-timnya itu masih ingin bersama Inter Milan di musim depan.
Sneijder menjadi target utama MU karena dianggap pas mengisi posisi Paul Scholes yang akhir Mei lalu memutuskan gantung sepatu.
Tetapi proses negosiasi terhenti karena The Red Devils terganjal banderol Sneijder senilai 35 juta poundsterling dan gaji di atas 200 ribu pounds per pekannya.
Belum lama ini, Sir Alex Ferguson pun telah menegaskan tidak akan menambah pemain anyar di bursa musim panas ini. Tetapi hal itu belum menghentikan spekulasi kepindahan punggawa Belanda itu ke Old Trafford.
"Sneijder sedang berada di dalam mood yang fokus,"ungkap Castellazzi kepada Sky Sports Italia. "Dia bekerja sangat bagus di pra-musim."
"Dia memiliki antusiasme yang bear dan dia tidak terlihat seperti pemain yang ingin pergi meninggalkan klub," lugas kiper Italia itu.
Walau demikian, Sneijder masih bisa menuju pintu keluar San Siro menyusul penunjukkan Gian Piero Gasperini menjadi pelatih Nerazzurri. Gasperini kerap menggunakan skema 3-4-3 yang sepertinya tidak cocok buat mantan pemain Real Madrid itu.
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !