"Sebagai Presiden Inter, saya mengerti dan memahami kekecewaan dan rasa frustrasi fans Inter di seluruh dunia ," jelas pengusaha asal Indonesia itu di situs resmi Inter.
"Tak ada yang puas dengan performa kami belakangan. Tapi, saya adalah tipe presiden kerah biru yang siap menyingsingkan lengan untuk langsung terlibat," tambah Erick Thohir.
Menurut dia, performa buruk yang terjadi justru menjadi tantangan. "Namun, tak ada ruang untuk saling menyalahkan. Kami harus bekerja lebih keras lagi dan sebagai sebuah tim. Saya yakin proses yang telah berjalan dan membangun masa depan Inter bersama-sama," tandas pengganti Massimo Moratti itu.
Sejak mengambil alih kepemilikan Inter pada medio November lalu, Erick melihat performa timnya begitu labil. Dari 10 pertandingan, hanya menang dua kali, satu di Coppa Italia dan satu pada Derby della Madonnina melawan AC Milan.
Selepas menang atas Milan pada laga pamungkas 2013, Inter hanya sekali seri dari empat laga. Terakhir, takluk 0-1 di kandang Genoa, Minggu (26/1). (jalu)
Milan uda minjam essien, bos thohir bs beli siapa ?
BalasHapusIni uda tgl 25 bos...jgn cuma bs blg kerja keras, berusaha, tp suntikan pemain baru bosssss
BalasHapus