Headlines News :
Home » » Javier Zanetti: Mario Balotelli Jadi Musuh Selama 90 Menit

Javier Zanetti: Mario Balotelli Jadi Musuh Selama 90 Menit

Written By Japrax on Rabu, 20 Februari 2013 | 14.24

 
 
 Kapten FC Internazionale Javier Zanetti menegaskan dirinya tidak memiliki masalah dengan striker baru AC Milan, Mario Balotelli.

Seperti yang diketahui, Balotelli adalah mantan pemain Inter sebelum hengkang ke Manchester City. Dan Super Mario akan menghadapi mantan klubnya tersebut akhir pekan ini dalam laga lanjutan Serie A Italia.

"Kami menjalani periode yang intens bersama-sama di Inter dengan Mario. Sekarang dia berada di sisi yang lain," ujar Zanetti.

"Pada akhir pekan saya dengan senang hati akan menyapa dia dan kemudian saat bola pertama ditendang [kick-off] kami akan menjadi lawan."

"Siapa yang paling saya khawatirkan pada laga derby di antara Balotelli dan Stephan El Shaarawy? Mereka berdua pemain fantastis, tetapi yang paling penting adalah performa Inter."

"Saya di Milan? Hal itu tidak pernah terlintas dalam pikiran saya dan itu adalah sesuatu yang tidak akan pernah terjadi pada karir saya."
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Jangan Lupa Follow Us Interisti

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Inter Milan Indonesia - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger