Sneijder Tampik Rumor ke Liverpool
Written By Japrax on Selasa, 01 Januari 2013 | 21.30
VIVAbola - Gelandang asal Belanda, Wesley Sneijder, membantah rumor telah sepakat untuk bergabung dengan Liverpool pada bursa transfer Januari. Sneijder memastikan hingga kini belum ada negosiasi dengan klub lain.
Sneijder ingin hengkang dari Inter Milan setelah gajinya dipangkas hingga £1,6 juta (setara Rp25 miliar) per tahun. Bahkan gelandang 28 tahun itu dibekukan dari skuad Inter karena tidak sepakat dengan kontrak baru tersebut.
Sejumlah klub Premier League, Manchester United dan Tottenham Hotspur, beberapa kali dihubungkan dengan Sneijder. Sedangkan pekan lalu Gazzetta dello Sport memberitakan Liverpool sudah menawar Sneijder dengan transfer £9,5 juta (setara Rp148 miliar).
Namun, Sneijder membantah rumor tersebut. Mantan pemain Real Madrid dan Ajax Amsterdam itu menegaskan hingga kini dirinya belum mendapat tawaran dari klub lain.
"Sekali lagi, kabar itu tidak benar. Jelas, jalan yang terbaik untuk semuanya adalah saya ditransfer pada Januari. Jika itu tidak terjadi, maka saya akan bertahan. Saya punya kontrak dengan Inter hingga 2015," ucap Sneijder seperti dilansir Daily Mail.
Inter sendiri hanya akan melepas Sneijder dengan banderol £12 juta (setara Rp187 miliar). Jumlah itu sama seperti ketika I Nerazzurri membeli Sneijder dari Real Madrid pada 2009. Gaji Sneijder di Inter saat ini adalah £200 ribu (setara Rp3,1 miliar) per pekan. (ibk)
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !