Walter Samuel menjadi pahlawan penentu kemenangan Inter Milan pada laga Derby della Madonnina, Minggu (7/10). Gol tunggalnya pada menit ke-4 memastikan raihan tiga poin La Beneamata atas AC Milan.
Diutarakan Samuel, keyakinan terhadap kemampuan tim menjadi penentu keberhasilan Inter meraup tiga poin. Menurutnya, skuad asuhan Andrea Stramaccioni itu sudah bekerja keras dan memperlihatkan kualitas terbaiknya meski kerap berada dalam situasi tertekan akibat bermain hanya dengan 10 orang pada babak kedua.
"Aku senang dan puas dengan posisi kami di klasemen liga. Kami sudah mempersiapkan diri untuk derby ini dan ingin memperlihatkan kemampuan untuk mendapatkan hasil dalam laga ini. Kami yakin terhadap kemampuan kami sendiri. Meski berada dalam tekanan, kami tetap positif dan berpikir bisa memenangi pertandingan ini," paparnya.
"Kami harus meneruskan tren ini. Gelar? Masih terlalu dini untuk membicarakannya. Aku rasa belum ada satu tim pun yang berpikir soal ini. Kami hanya akan terus bekerja untuk memenangi sesuatu pada akhir musim nanti," lanjut Samuel.
Sementara itu, Samuel juga berbicara soal adangannya terhadap Robinho di area kotak penalti dalam laga itu. "Dia melakukan pergerakan bagus. Aku merasa menyentuhnya. Tapi, ada banyak adangan di kotak penalti dan tak ada satu pun yang merupakan pelanggaran," ujarnya.
"Aku cuma berusaha mencegahnya, agar dia tidak bisa menembak dengan mudah. Mungkin, kamu lebih berhak untuk menilai hal ini," tukasnya saat diperlihatkan tayangan ulang dari insiden tersebut. (JoPauline)
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !