Headlines News :
Home » » Zanetti Kenakan Ban Kapten Khusus pada Laga ke-800

Zanetti Kenakan Ban Kapten Khusus pada Laga ke-800

Written By Japrax on Jumat, 24 Agustus 2012 | 03.50

Ban kapten Khusus Javier Zanetti/Inter

Javier Zanetti sudah menjadi legenda hidup bagi Inter Milan. Berkostum I Nerazzurri sejak 1995, pemain Argentina ini memiliki tempat khusus di hati para pencinta Inter.

Jelang laga melawan FC Vaslui pada leg pertama Play-Off Europa League, ada hal menarik mengenai sang kapten. Laga tersebut adalah laga ke-800 Zanetti berkostum Biru-Hitam.

Sebuah raihan yang sangat langka untuk seorang pemain sepak bola. Loyalitas dan kemampuan Zanetti tidak perlu diragukan lagi. Untuk memperingati pencapaian tersebut, Inter memberikan ban kapten khusus untuk sang pemain.

Ban kapten ini didesain sangat unik dan istimewa. Terdapat angka 800 yang di bagian tengah dan tulisan Internazionale Javier Zanetti di atasnya.

Belum lagi ada penjelasan caps sang pemain pada tiap musimnya sejak musim pertama bersama I Nerazzurri di samping kanan dan kiri ban kapten tersebut. Sebuah bentuk kecintaan dan penghormataan Inter kepada Il Capitano. (Redzi)
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Jangan Lupa Follow Us Interisti

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Inter Milan Indonesia - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger