Headlines News :
Home » » Diego Forlan Absen Di Derby Della Madonnina

Diego Forlan Absen Di Derby Della Madonnina

Written By Japrax on Minggu, 06 Mei 2012 | 09.57

Diego Forlan - Inter
Inter Milan tak akan menggunakan jasa Diego Forlan dan Andrea Poli pada laga Derby della Madonnina, Minggu (6/5) malam, karena keduanya dibekap cedera. Forlan mendapat cedera engkel dalam sesi latihan, sementara Poli masih mengalami problem paha.

Sebelumnya, La Beneamata juga sudah kehilangan Dejan Stankovic yang naik meja operasi untuk memulihkan cedera Achilles tendon yang sudah dideritanya sejak lama.

Di kubu AC Milan, MAssimiliano Allegri harus kehilangan Luca Antonini, Thiago Silva dan Clarence Seedorf. Padahal sebelumnya Allegri berharap bisa memainkan Silva, tapi tim medis memintanya tidak memaksakan keinginan tersebut.

Baik Inter dan Milan menargetkan tiga angka, meski dengan kepentingan berbeda. La Beneamata mengincar satu tempat di kualifikasi Liga Champions, sementara I Rossoneri harus terus menekan Juventus dalam persaingan Scudetto.

Saat ini Milan tertinggal satu poin dari Bianconeri, sementara Inter defisit tiga angka dari Napoli dan Udinese yang masing-masing berada di urutan tiga dan empat.

Skuad Inter: Julio Cesar, Luca Castellazzi, Paolo Orlandoni; Ivan Cordoba, Javier Zanetti, Lucio, Maicon, Andrea Ranocchia, Walter Samuel, Davide Faraoni, Juan Jesus, Yuto Nagatomo; Wesley Sneijder, Ricardo Alvarez, Fredy Guarin, Angelo Palombo, Esteban Cambiasso, Joel Obi; Giampaolo Pazzini, Diego Milito, Mauro Zarate

Skuad Milan: Abbiati, Amelia, Abate, Bonera, De Sciglio, Mexes, Nesta, Yepes, Ambrosini, Aquilani, Boateng, Flamini, Gattuso, Muntari, Nocerino, Van Bommel, Cassano, El Shaarawy, Ibrahimovic, Maxi Lopez, Robinho
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Jangan Lupa Follow Us Interisti

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Inter Milan Indonesia - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger