Awalnya Sneijder sudah kian dekat dengan Galatasaray setelah Inter mencapai kata sepakat soal nilai transfer sebesar 7,5 juta euro dengan klub asal Turki itu. Tapi ternyata proses kepindahan Sneijder jauh dari kata tuntas hingga sepekan berjalan.
Sneijder hingga saat ini masih menggantungkan keputusannya untuk gabung dengan Galatasaray karena ia sebenarnya menunggu adanya tawaran dari klub-klub Premier League yang datang padanya. Disebut Liverpool, Tottenham Hotspur dan Manchester City tertarik mendatangkan pesepakbola 28 tahun itu.
Dalam klausul yang sudah disepakati antara Inter dan Galatasary mencantumkan bahwa Sneijder tidak bisa bergabung dengan klub lain sampai 5 Februari -- di mana artinya Sneijder cuma punya dua pilihan, bergabung dengan Galatasaray atau bertahan di Inter--. Plus Inter disebut harus membayar sekitar 2 juta euro kepada Sneijder.
Maka dari itu demi kebaikan seluruh pihak, Moratti pun sampai harus memohon lagi kepada Sneijder atau boleh dibilang memberi ultimatum agar eks pemain Real Madrid itu segera menerima pinangan Galatasaray.
"Kami sedang menunggu keputusan Sneijder, karena kami sudah mencapai kata sepakat dengan Galatasaray dalam segala hal," ujar Moratti kepada stasiun TV Turki, NTV Spor, seperti dilansir Football Italia.
"Kini semuanya tergantung pada si pemain dan kami harap dia akan segera memutuskannya. Kami harap secepatnya dia bisa memutuskannya," tuntas Moratti.
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !