Meski telah tiga tahun meninggalkan kursi kepelatihan di Inter Milan, nama Jose Mourinho nyatanya masih populer di kalangan pendukung I Nerazzurri. Sebuah treble winner jadi salah satu alasan mengapa dirinya begitu dicintai publik Giuseppe Meazza.
Suksesornya di Inter kini, Andrea Stramaccioni kembali merajut kenangan kala The Special One -julukan Mourinho masih menetap di kota Milan. Menurutnya, sampai kapan pun, pendukung setia La Beneamata tak akan melupakan jasa pria yang baru saja berulang tahun ini.
"Jose (Mourinho) akan selalu diingat dalam sejarah Inter Milan, selamanya akan terus diingat dan dihormati oleh pihak klub dan para fans. Dia memang berhak atas itu," bilang Stramaccioni kepada Goal .
"Saya juga berpendapat demikian karena kami semua sebagai Interisti, dia akan selalu spesial disini dalam 100 tahun lamanya. Di sisi lain, saya ingin mengucapkan selamat ulang tahun bagi dirinya," tambah dia. (Febri)
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !