Setelah
sebelumnya menyatakan Wesley Sneijder akan siap dimainkan melawan
Palermo, Andrea Stramaccioni malah tak memasukkan pemain asal Belanda
itu ke skuat FC Internazionale untuk laga tersebut.
Sneijder ditinggal bersama dengan Antonio Cassano, Dejan Stankovic, Joel Obi, Gaby Mudingayi dan Cristian Chivu, yang absen karena skors dan cedera.
Tidak jelas alasan Stramaccioni meninggalkan Sneijder mengingat sebelumnya ia menyatakan yang bersangkutan sudah kembali dalam kondisi bugar setelah pulih dari cederanya.
Sneijder sendiri sebelumnya absen beberapa minggu karena cedera kaki. Selain itu, ia juga dipinggirkan dari skuat karena bersitegang dengan pihak klub terkait masalah kontrak.
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !