Secara perlahan, Gaby Mudingayi menembus tim utama Inter Milan. Total, dia telah mencatat enam penampilan Serie-A musim ini.
Padahal, keraguan sempat melandanya. Dengan usia yang menginjak 31 tahun, Mudingayi dinilai tak mampu bersaing di lini tengah I Nerazzurri yang cukup padat. Tak ayal, dia merasa semringah lantaran keberhasilannya.
"Pertama-tama, orang-orang mempertanyakan, apa yang dapat dilakukan pemain sepertiku untuk Inter. Sekarang, seluruh komentar tentangku bernada positif," ungkap Mudingayi seperti dilansir Football Italia.
"Aku merasa lebih kuat dari sebelumnya, bermain dengan sikap damai meski ada kompetisi ketat di posisi gelandang," imbuh Mudingayi.
Pada lain sisi, dia merasa kariernya bersama tim nasional Belgia telah berakhir. Para darah muda semisal Radja Nainggolan dan Marouane Fellaini memang mereduksi peluangnya.
"Aku minta maaf tak bisa bergabung dengan skuad. Tapi, aku paham bahwa pelatih ingin fokus pada pelatih muda dan talenta mereka," tandas Mudingayi. (Anju)
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !