Headlines News :
Home » , » Forlan Klarifikasi Perseteruan dengan Ranieri

Forlan Klarifikasi Perseteruan dengan Ranieri

Written By Japrax on Jumat, 23 Maret 2012 | 21.01

VIVAbola - Striker Inter Milan, Diego Forlan sempat dikabarkan berseteru dengan allenatore Caludio Ranieri. Forlan disebut-sebut menolak strategi formasi yang diterapkan pelatih Italia itu.

Pada laga lanjutan Serie A melawan Atalanta, akhir pekan lalu, Forlan tidak masuk dalam daftar line-up Inter. Ketika Ranieri ingin menurunkannya, striker senior Uruguay itu menolak. Sebab, sang pelatih memintanya bermain di sayap.

Kala itu, Forlan mengutarakan alasan terlalu menguras energi jika dirinya menempati pos winger. Merasa dihujat, mantan striker Atletico Madrid itu mencoba meluruskan pemberitaan berbagai media massa.

“Anda bisa mengatakan apa saja. Tapi, saat ini, yang terpenting adalah semua orang tahu bahwa informasi yang diberikan media massa memang salah,” ujar Forlan seperti dikutip dari Football Italia, Jumat 23 Maret 2012.

“Saya sangat menghormati fans, Inter dan jersey saya gunakan. Jadi, saya datang ke sini bukan untuk melakukan kesalahan. Ini bukan momen yang menyenangkan, tapi saya ingin melakukan yang terbaik di lapangan, mencetak gol dan membantu tim,” tuturnya.

Forlan melayangkan pembelaan demi menepis kesalahan yang dituduhkan kepadanya. Namun, striker kelahiran 32 tahun silam itu tak segan untuk meminta maaf. Ia tak mau memperburuk keadaan, mengingat Inter masih tertahan di peringkat 7 klasemen sementara Serie A.

“Jika harus meminta maaf, karena seseorang berpikir saya melakukan kesalahan, maka saya akan minta maaf. Memang saya tidak akan luput dari kesalahan. Tapi, saya ingin mengatakan yang sebenarnya bahwa ada orang jahat yang memanfaatkan situasi,” imbuhnya.

“Kami semua tetap bersatu dan tidak ada masalah. Saya menyadari, sejauh ini saya belum melakukan apa yang fans harapkan. Tapi, saya sangat menghargai setiap orang yang tidak memberikan apa yang sudah saya dapatkan,” Forlan menegaskan.

Sepanjang musim ini, Forlan lebih sering berangkat dari bangku cadangan. Tak heran jika ia baru membukukan dua gol dari 14 pertandingan. (irb)
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Jangan Lupa Follow Us Interisti

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Inter Milan Indonesia - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger