Headlines News :
Home » » Inter Bakal Sambut Mou dengan Tangan Terbuka

Inter Bakal Sambut Mou dengan Tangan Terbuka

Written By Japrax on Kamis, 26 Januari 2012 | 22.46


MILAN - Rumor bakal hengkangnya Jose Mourinho dari kursi kepelatihan Real Madrid ternyata terdengar sampai ke Italia. Inter Milan, klub yang pernah dibesut Mou pun merespon isu tersebut.

Ya, sepekan belakangan ini Mou memang tengah santer diisukan bakal meninggalkan Madrid pada akhir musim ini. Pelatih asal Portugal ini kabarnya tidak lagi mendapat kepercayaan fans Madrid karena tak mampu membawa tim kesayangan mereka mengalahkan rival abadinya Barcelona. Dari 10 kali bentrok, Mou hanya mampu menyumbang satu kemenangan dan lima laga berakhir dengan kekalahan.



Mourinho sendiri sempat membantah kabar dirinya bakal meletakkan jabatannya. Namun, toh isu kepindahannya tetap santer terdengar. Apalagi, dini hari tadi, Madrid harus menerima pil pahit disingkirkan Barca dari panggung Copa del Rey.

Menyikapi isu bakal hengkangnya Mou, kubu Inter Milan menyatakan bakal membuka lebar pintu stadion, apabila pelatih yang sempat menghadirkan gelar treble winners itu berencana untuk kembali menukangi Nerazzurri.

“Mourinho punya ikatan emosional yang kuat dengan fans Inter. Jadi, mengapa tidak jika suatu saat nanti dia kembali ke sini?” tutur Marco Tronchetti Provera salah satu petinggi Inter sebagaimana dikutip Tribalfootball, Kamis (26/1/2012).

“Saat ini, kami tengah bahagia dengan situasi kami dan semuanya berjalan lancer di bawah kendali Claudio Ranieri. Tapi, kelangsungan skuad tetaplah jadi prioritas kami,” sambungnya seraya menyakini Mou punya kualitas lebih baik dari Ranieri dalam hal membangun skuad.

Inter sebenarnya tidak hanya dikait-kaitkan dengan Mourinho. Di awal musim lalu, klub berjuluk La Beneamata diisukan sudah menjalin kesepakatan verbal dengan Josep Guardiola untuk menukangi klub di musim depan. Namun, kabar tersebut langsung dibantah Tronchetti.

“Pelatih Barcelona, Pep Guardiola? Tidak, nama dia tidak ada di atas meja,” pungkasnya. (acf)
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Jangan Lupa Follow Us Interisti

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Inter Milan Indonesia - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger