Milan - Inter Milan segera kehilangan Samuel Eto'o yang akan hijrah ke Rusia. Nama Didier Drogba muncul sebagai salah satu striker incaran Nerazzurri.
Transfer Eto'o ke Anzhi Makachkala santer disebut-sebut akan terjadi sebelum bursa musim panas ditutup. Kubu Inter telah mengakui tertarik dengan tawaran yang diajukan oleh tim yang dikapteni Roberto Carlos itu.
Kini, Inter dinanti pekerjaan baru yakni mencari suksesor strikernya yang sudah mendulang 53 gol dalam 102 pertandingan tersebut.
Carlos Tevez (Manchester City), Ezequiel Lavezzi (Napoli) dan Diego Forlan (Atletico Madrid) lebih dahulu ramai dikaitkan dengan kepindahan ke San Siro.
Menurut laporan Football Italia, Drogba kini turut masuk dalam daftar buruan La Beneamata. Kontrak penyerang internasional Pantai Gading ini tinggal setahun lagi bersama Chelsea.
Meski demikian, akan sulit bagi Inter untuk memboyong Drogba. Pasalnya, kubu The Blues dikabarkan akan segera menawarkan kontrak baru buat penyerang berusia 33 tahun itu.
Drogba diboyong ke Stamford Bridge dari Marseille pada 2004. Sampai kini, dia telah tampil sebanyak 306 pertandingan timnya dan telah 144 kali menjebol gawang lawan.
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !